Kesempatan kerja dibedakan menjadi dua golongan yaitu? dan jelaskan tentang Indikator Ketenagakerjaan?

 on Friday, September 4, 2015  

Kesempatan kerja dibedakan menjadi dua golongan, yaitu
  1.  kesempatan kerja permanen, artinya kesempatan kerja yang memungkinkan orang bekerja secara terus-menerus sampai mereka pensiun atau tidak mampu lagi untuk bekerja;
  2. kesempatan kerja temporer, artinya kesempatan kerja yang hanya memungkinkan orang bekerja dalam waktu relatif singkat, kemudian menganggur untuk menunggu kesempatan kerja baru. Dalam neraca ketenagakerjaan biasanya dilihat antara jumlah angkatan kerja dan jumlah kesempatan kerja yang tersedia. Jika angkatan kerjalebih besar daripada kesempatan kerja, terjadi pengangguran

Indikator Ketenagakerjaan
a. Rasio Ketergantungan (Dependency Ratio) adalah tingkat beban yang
harus ditanggung oleh setiap penduduk yang produktif.

DR = Dependency Ratio
PDUK = Penduduk di Luar Usia Kerja
PUK = Penduduk Usia Kerja
b. Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) adalah perbandingan antara jumlah angkatan kerja dan jumlah seluruh penduduk usia kerja.
TPAK = Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja
AK = Angkatan Kerja
PUK = Penduduk Usia Kerja
c. Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) adalah perbandingan antara jumlah penduduk yang sedang mencari pekerjaan dan jumlah angkatan kerja
TPT = Tingkat Pengangguran Terbuka
PT = Penganggur Terbuka
AK = Angkatan Kerja
d. Tingkat Produktivitas Tenaga Kerja merupakan nilai tambah Produk
Domestik Bruto (PDB) dibagi dengan jumlah penduduk yang bekerja
untuk menghasilkan nilai tambah tersebut.
Kesempatan kerja dibedakan menjadi dua golongan yaitu? dan jelaskan tentang Indikator Ketenagakerjaan? 4.5 5 k Friday, September 4, 2015 Kesempatan kerja dibedakan menjadi dua golongan, yaitu  kesempatan kerja permanen, artinya kesempatan kerja yang memungkinkan orang bekerj...


No comments:

Post a Comment

Laman

Label

Powered by Blogger.

Arsip Blog